Senin, 23 November 2015

Bosan? Lakukan Hal Berguna Yang Lain


Banyak yang bertanya kepada saya di luar sana mengenai pekerjaan yang saya jalani sekarang itu apa. Dengan jujur dan tegas saya menjawab bahwa saat saya menulis ini, pekerjaan saya adalah CPNS. Ya, CPNS di salah satu kementrian strategis di Indonesia, ESDM, khususnya di unit eselon II LEMIGAS yang bertempat di Cipulir, Jakarta.

Sebutan PNS pun akhirnya melekat pada diri saya. Namun, perlu kita ketahui bersama bahwa sebutan PNS tersebut sudah berubah menjadi ASN atau Aparatur Sipil Negara. Saya bersyukur kepada Allah yang memberi kesempatan kepada saya untuk dapat menjadi bagian untuk memberikan tenaga dan pikirannya untuk negara. Walaupun belum terlalu terlihat dan seperti langkah kecil saja, namun hal itu tetap saya syukuri.

Bermacam-macam penilaian mengenai PNS banyak saya dengar. Banyak yang menganggap PNS itu malas dan hal-hal yang kurang enak didengar lainnya. Ada juga yang mengambil nilai positif dari PNS karena diberi kesempatan untuk berkembang dan mengembangkan sesuatu untuk negara.

Saya yang memang sebelumnya belum mengetahui mengenai pekerjaan seperti apa yang dilakukan oleh orang yang telah lebih dulu bekerja dari saya berusaha sabar dan terus bersyukur saja tanpa menghiraukan ucapan orang-orang di luar sana.

Setelah saya menjalaninya, saya kaget luar biasa ketika melihat dunia yang saya jalani ini ternyata memang seperti yang orang-orang katakan di luar sana. Negatif? Ada. Positif? Ada. Semua ada di lingkungan kerja saya ini.

Tapi kemudian saya berpikir bahwa apa yang saya jalani ini sudah pasti akan ada positif dan negatif. Bukan hanya dalam pekerjaan, dalam kegiatan di luar pekerjaan yang saya jalani pun memiliki hal positif dan negatif.

Saya berusaha untuk menerima dan menjalaninya dengan ikhlas dan sabar sembari melakukan hal yang memang saya rasa berguna di luar pekerjaan saya. Salah satu hal yang saya berusaha untuk melakukannya yaitu menulis. Tujuannya untuk menyeimbangkan hal-hal di dunia pekerjaan yang saya jalani dan saya ingin berbagi mengenai apa yang saya rasakan dan saya alami.

Dan saya selalu berharap bahwa tulisan yang saya tulis dapat memberikan nilai positif bagi diri saya sendiri dan juga sahabat yang membaca tulisan saya semuanya. Bukan berarti saya merasa lebih baik dan lebih pintar dari sahabat semua, tapi semata-mata ingin membagikan yang saya rasakan, dibandingkan saya harus berbuat hal yang negatif. Hehe.

Sahabat, jika sahabat merasakan juga apa yang saya rasakan. Bosan dengan kegiatan yang selama ini dijalani, dan merasa ingin berbuat hal yang berguna yang lain, menulislah. Yuk yuk. Kita berkembang bersama dengan menulis. Karena apa? Karena,

menulis adalah hal yang diajarkan sejak kita SD dengan materi mengarang, tergantung bagaimana kita menciptakan karangan tersebut menjadi karya yang indah untuk dinikmati bersama :)

0 komentar:

Posting Komentar