Kamis, 02 Juni 2016

Janji PNS


“Demi Allah saya bersumpah”

Entah mengapa ketika harus mengucapkan kalimat tersebut rasanya sungguh merinding badan ini. Antara takut dan senang terasa campur aduk. Takut karena jika tidak melaksanakan sesuai dengan aturan yang berlaku, terlebih sesuai ajaran agama yang saya anut maka akan dituntut nantinya di akhirat. Senang karena akhirnya masa penantian selama beberapa waktu tiba juga.

Ya, alhamdulillah secara resmi saya bersama beberapa teman-teman yang sudah berjuang selama kurang lebih satu tahun akhirnya resmi diangkat dan disumpah menjadi seorang Pegawai Negeri Sipil (PNS). Bagi sebagian orang, menjadi PNS merupakan keinginannya yang sudah lama dicita-citakannya, namun bagi sebagian lagi mungkin merasa bahwa menjadi seorang PNS adalah keinginan dari oranglain yang harus dipenuhinya.

Perjuangan yang melelahkan selama setahun terakhir menjadi bukti bahwa teman-teman saya sungguh luar biasa. Dapat bertahan di tengah kehidupan yang mungkin belum pernah mereka rasakan sebelumnya. Terlebih lagi ketika kami harus melakukan pendidikan dan pelatihan bersama TNI yang ketika masuk gerbangnya saja sudah terpampang jelas tulisan, “Sudah siapkah mental dan fisikmu?” .

Semua itu hanya tinggal kenangan semata. Sekarang, yang ada di depan kami semua adalah janji yang sudah diucapkan untuk sepenuhnya dapat melayani dengan penuh ikhlas bagi masyarakat. PNS juga manusia biasa, yang pasti suka melakukan kesalahan. Jadi, ketika saya dan teman-teman melakukan kesalahan beritahukan saja.


Sahabat, doakan saya secara pribadi untuk bisa mencintai apa yang saya lakukan saat ini agar benar-benar menjadi keberkahan bagi saya dan nantinya dapat bermanfaat bagi orang banyak . . .

0 komentar:

Posting Komentar